Monday, 24 November 2014

MOVING FORWARD

If you change nothing, nothing will change
Dunia itu dinamis. Bumi berputar, zaman berubah, manusia bertumbuh, segala sesuatu di muka bumi ini terus bergerak. Namun, tak sedikit manusia yang memilih tetap diam dan tak mau bergerak, walau situasi menuntut dia untuk bergerak, tak sedikitpun dia beranjak dari ruang yang membatasinya untuk bertumbuh. Zona nyaman, itulah tempat dimana manusia tak bisa bertumbuh. Masihkan kita hanya berdiam diri dan tak bergerak? Alangkah mengerikannya ketika waktu berjalan begitu cepat, dan kita sama sekali tidak berubah dan bertumbuh menjadi pribadi yang lebih baik? Merubah keadaan menjadi lebih baik.
Jengkel bercampur prihatin ketika mendengarkan cerita salah seorang teman saya yang sudah bertahun-tahun bekerja di sebuah perusahaan swasta yang korup, banyak unsur korupsi dan nepotisme di dalamnya, namun dia juga tidak mau bergerak, dia tetap diam dan masih bekerja di perusahaan itu hingga sekarang. Atau teman saya yang lain, sudah berkali-kali bercerita betapa tertekannya dia memiliki pacar yang kasar dan pecandu alkohol, sudah lima tahun tertekan dengan pacarnya, tapi juga belum ada tanda-tanda dia mau bergerak dan mengambil sikap, dia memilih untuk diam. Doesn’t it scare you sometimes how times flies and nothing changes?
Saya pun juga pernah menghadapi situasi sulit, ketika saya dituntut untuk memilih, bertahan dengan keadaan yang hanya membuat saya menangis atau tertekan, atau memilih untuk keluar dari situasi tersebut, dan menjadi pribadi baru yang lebih baik. Ketika saya memilih untuk keluar dari situasi itu, saya tahu itu tidak mudah. Ada tembok penghalang yang harus saya lalui, tapi saya yakin, tembok penghalang itu ada karena satu alasan, untuk memberikan kita kesempatan menunjukkan sekuat apa kita menginginkan sesuatu. Karena saya tahu bahwa tak ada sesuatu yang akan terjadi bila saya hanya berdiam diri saja dalam situasi itu. If you change nothing, nothing will change.
Ketika sedang berada dalam situasi sulit dalam sebuah hubungan atau pekerjaan, memang sebaiknya kita berani keluar dari situasi itu. Melangkah menjalani fase baru memang sulit, tapi tak lebih sulit dari bertahan dalam situasi yang tidak menghidupkan.
Bumi berputar, waktu berjalan, zaman berubah, jika kita semakin lama diam dengan situasi kita yang tidak menghidupkan, maka semakin lama juga kita tertinggal. Semakin jauh dunia sudah berada di depan kita, dan tak sedikitpun kita bergerak dari zona nyaman kita. Jangan pernah membuang waktu hanya untuk tetap tinggal dalam situasi yang menyulitkan diri kita sendiri dan membuat kita tidak bahagia.
Jangan pernah takut untuk bergerak maju, karena tidak selamanya perubahan itu buruk dan kehilangan itu menyakitkan. Setiap kali kita kehilangan sesuatu, saya percaya, Tuhan pasti akan menggantinya dengan sesuatu yang jauh lebih baik dari itu, apapun itu baik itu jodoh, karier, pekerjaan, ataupun rejeki.
Berikut ini adalah kutipan dari Martin Luther King yang memotivasi saya untuk terus bergerak, berani bertindak, dan tidak puas dengan zona nyaman saya :
If you can’t fly then run,
If you can’t run then walk,
If you can’t walk then crawl,
But whatever you do you have keep moving forward.

            Apapun keterbatasan kita, dan apapaun yang menjadi tembok penghalang kita untuk bergerak, yang harus kita lakukan adalah terus berusaha bergerak, semaksimal yang kita bisa lakukan. Kita harus mengabaikan apa yang tidak mampu kita lakukan, dan terus berusaha semaksimal yang kita bisa. Jika kita bisa melakukan itu, maka kita pun pasti bisa mendapatkan apa yang menjadi harapan kita selama ini, bahkan yang sebelumnya mustahil bagi kita.

No comments:

Post a Comment

FORMULA KEBERUNTUNGAN

The best luck of all is the luck you make for yourself (Douglas MacArthur)   Kita mungkin pernah tau bahwa di dunia ini ada jenis manusi...